- BACA
Baca atau belajar dalam mimpi: melambangkan intelektualitas, ide, dan harapan. Pengalaman hidup yang telah anda dapat akan membantu menghadapi masa depan. - BADAI
Berada dalam badai: akan menghadapi pertarungan yang sulit, pertahanan terbaik adalah dengan membuat persiapan yang tepat.
Melawan dalam badai: bersiaplah untuk masalah dan kehilangan.
Mendengar suara badai dari luar: akan datang berita buruk. - BADUT
Badut dalam mimpi merupakan simbol ketakutan akan rasa sepi dan kesendirian. Dalam hal ini kepercayaan diri yang menurun menyebabkan timbulnya perasan tersisihkan. Tapi sesuai dengan karakter badut yang lucu, bertemu dengan seorang badut dalam mimpi merupakan pertanda yang baik karena berarti akan datang kesenangan dan kegembiraan. Ini juga menunjukkan kalau anda akan segera menertawakan sebuah maslah yang ada karena berhasil memecahkannya. - BALON
Jika dalam mimpi anda melihat balon yang terbang di angkasa: anda sedang berangan-angat dan akan merasa kecewa.
Tapi jika balon tersebut meletus berarti harapan dan impian anda akan terwujud.
Melihat sebuah balon menunjukkan: akan adanya sebuah ide menarik yang muncul dari anda. - BANJIR
Menonton banjir: anda terlibat dengan seseorang yang menggangu dengan keinginan dan kemauannya.
Ruangan yang banjir: pertengkaran dan nasib buruk.
Berusaha mencegah banjir: sedang berusaha lari dari diri sendiri. - BANTAL
Membeli bantal: mendapatkan kedamaian dan ketenangan karena anda dapat sedikit bermalas-malasan.
Rebahan di atas bantal: bantuan di saat-saat yang sulit. - BATU
Bermimpi menumpuk batu kering yang berasal dari tanah liat: berati anda akan menghimpun harta benda.
Jika bermimpi menerima batu: berarti akan mendapatkan rezeki yang berlimpah.
Mimpi melihat batu bata atau tembok yang runtuh berarti: anda akan kehilangan pasangan hidup. - BATU BERHARGA
Melihat batu berharga: tertarik dengan materi.
Menerima hadiah batu berharga: kekayaan akan bertambah.
Mengenakan batu berharga: sombong.
Menemukan batu berharga berwarna biru: ide baru, inspirasi, dan pengetahuan baru.
Menemukan batu berharga berwarna kuning: ada banyak kesempatan.
Batu berharga berwarna ungu: perhatikan kebutuhan spiritual. - BATUK
Bermimpi tentang batuk artinya: anda akan mengadukan atau membuka suatu masalah kepada orang lain untuk minta tanggapan atau saran.
Bermimpi batuk dan merasa mual artinya: anda akan marah dan akan mengeluarkan kata-kata yang kurang baik kepada orang lain. - BAWANG PUTIH
Aroma bawang putih berarti: kesehatan tubuh, jiwa dan pikiran.
Jika anda melihat atau mencium bawang putih dalam mimpi ini pertanda baik kalau anda akan sembuh dari penyakit. - BAYANGAN
Melihat bayangan sendiri: masalah dan kesulitan di depan anda.
Duduk di atas bayangan: berhati-hatilah seseorang ingin berbuat curang pada anda.
Melihat bayangan sebuah objek: khawatir tanpa alasan yang jelas, bahaya yang ditakutkan hanya ada dalam khayalan. - BAYI
Bermimpi memberi makan bayi: anda harus kerja keras dan akan mendapatkan penghargaan untuk usaha tersebut.
Melihat bayi meninggal: seseorang akan meninggal dunia.
Jika anda seorang perempuan dan bermimpi memberikan asi kepada seorang bayi berarti anda benar-benar menginginkan seorang anak.
Melihat bayi yang tertidur: anda memiliki masa depan yang cemerlang.
Bayi sakit yang menangis: usaha atau pekerjaan anda sedang tidak berjalan dengan baik. - BENDERA
Dalam mimpi bendera adalah simbol tujuan hidup dan harapan.
Jika anda bermimpi sedang membawa bendera: akan mendapatkan penghormatan.
Melihat banyak bendera: terjadi pertikaian politik di negara anda.
Membawa bendera hitam: permusuhan.
Melihat banyak bendera berkibar: ketidaksenangan bahkan kegelapan. - BERLIAN
Ini merupakan peringatan untuk tidak terlalu bersikap arogan. Sangat disayangkan memimpikan berlian bukan berarti anda akan mendapatkan kekayaan dalam hidup.
Bermimpi mengenakan berlian biasanya menjadi tanda ego yang terlalu jauh, atau perasaan rendah diri.
Menggunakan perhiasan dari berlian: mendapatkan penghargan karena faktor eksternal. Bisa jadi anda harus mengemis untuk semua itu.
Kehilangan cincin belian: kehilangan cinta dari pasangan.
Menerima berlian sebagai hadiah: akan ada peristiwa membahagiakan seperti pertunangan yang akan mengubah status sosial. - BERENANG
Bermimpi berenang di dalam air dingin artinya anda akan mengemban tugas dari atasan untuk menangani pekerjaan baru.
Bermimpi berenang di lautan luas artinya ada anggota keluarga yang mengalami gangguan kesehatan.
Bermimpi melihat ada orang yang sedang berenang di air keruh: artinya ada orang yang merasa sakit hati akibat ucapan anda.
Bermimpi berenang di air yang sangat jernih sekali artinya anda akan mendapatkan keberuntungan dari usaha yang selama ini anda tekuni. - BERJUALAN
Bermimpi mendengar orang berjualan di mana-mana artinya kehidupan anda akan diberkahi sehingga banyak rezeki.
Bermimpi berjualan di pasar artinya anda akan mendapatkan kesulitan dalam mencari nafkah. - BERKELAHI
Bermimpi berkelahi dengan seseorang tetapi kalah artinya dalam waktu yang tidak lama anda akan mendapatkan malu atau dipermalukan orang lain.
Bermimpi berkelahi dengan cari menghantamkan tangan artinya: anda akan mendapatkan keberuntungan, bisa jadi berupa uang. - BERTENGKAR
Bermimpi bertengkar dengan pimpinan atau atasan di kantor artinya anda akan mendapatkan pujian dari pimpinan karena prestasi yang anda buat sangat memuaskan hatinya.
Bermipi melihat ada suami isteri sedang bertengkar artinya anda akan mengalami gangguan kesehatan.
Bermimpi melerai orang yang sedang bertengkar artinya anda kan dimintai oran lain untuk memecahkan masalah yang dihadapinya.
Bermimpi bertengkar dengan orang lain artinya anda akan mendapatkan sambutan yang hangat dari sahabat atau kekasih. - BOLA
Bola merupakan sebuah permainan. Dalam mimpi, bola merupakan simbol kepribadian seseorang, takdir seseorang.
Bermain dengan bola yang berwarna-warni: akan datang kekecewaan tapi anda dapat mengatasinya dengan mudah.
Bermain dengan sebuah bola: peringatan akan perselingkuhan.
Bermain bola dengan pasangan anda: pertanda baik dalam hubungan yang sedang dibina. - BONEKA
Mimpi merupakan ekspresi terdalam dari isi hati anda. Jika seorang perempuan memimpikan boneka ini pertanda ia menginginkan hadirnya seorang anak.
Tapi jika pria yang memimpikan boneka artinya ia menginginkan sebuah hubungan lain, yang mungkin akan terjadi suatu saat nanti. - BOTAK
Mimpi kebotakan bisa bermakna anda sedang merasa tidak percaya diri. Ini disebabkan anda selalu merasa orang lain lebih menarik dari diri sendiri.
Bermimpi jadi botak: kehilangan sesuatu yang sangat berharga dan akan mengalami kesedihan mendalam karenanya.
Melihat orang botak: akan datang undangan untuk menghadiri pesta yang mengasyikkan. - BIBIR
Bibir melambangkan hasrat cinta.
Memimpikan bibir berwarna merah: keberuntungan dalam cinta dan persahabatan.
Bibir yang pucat: gagal dalam hubungan cinta. - BINATANG
Binatang mereprensentasikan insting terdalam yang dimiliki manusia. Binatang yang hadir dalam mimpi merupakan simbol dorongan hati.- Anjing:
Merupakan simbol dari dorongan seksual dalam hati.
Melihat anjing dalam mimpi berarti anda akan bertemu dan memiliki seorang teman baru.
Melihat anjing hitam: ada teman yang berubah menjadi musuh anda.
Mendengar anjing menggonggong: ada masalah dengan tetangga yang membuat anda kesal.
Digigit anjing: tanda nasib buruk.
Anjing berkelahi di depan rumah: ada masalah dalam keluarga.
Diserang anjing: harus berhati-hati karena tindakan yang dilakukan selama ini lebih mengutama insting daripada logika.
Melihat anjing poodle: anda memerlukan informasi dan pengalaman yang lebih banyak jika menginginkan kesuksesan hidup.
Digigit anjing poodle: anda akan melakukan sesuatu yang bodoh atau memalukan. - Ayam
Memimpikan ayam berarti hal baik akan hadir disekitar anda.
Melihat beberapa ekor ayam: jangan terlalu banyak menghabiskan waktu dengan perbincangan yang terlalu idealis.
Makan ayam: hasil dari pekerjaan selama ini akan mendapatkan penghargaan.
Mencoba menangkap seekor ayam: terutama dalam mjmpi pria merupakan peringatan untuk menghindari hubungan yang singkat.
Melihat ayam sedang mengerami telurnya: akan segera mendapatkan uang.
Membunuh seekor ayam: kecerobohan yang anda lakukan akan membawa masalah bagi anda. - Bebek
Melihat bebek berenang di air: ada berita yang tidak disukai.
Menangkap bebek: rencana anda akan berhasil.
Makan daging bebek: keluarga akan mengalami saat-saat menyenangkan - Beruang
Ini melambangkan vitalitas, kekuatan, dan kesabaran (terutama jika hadir dalam mimpi seorang wanita). Dalam mimpi pria, beruang melambangkan penghargaan terhadap ibu dan penguasaan.
Bermimpi melihat beruang menandakan perasaan tidak aman dengan hubungan yang sedang dijalankan, kadang juga menyangkut gosip. - Buaya
Buaya merupakan lambang dari kekuatan yang gelap atau hal-hal buruk.
Melihat buaya di mimpi: peringatan akan adanya pikiran-pikiran jahat dari orang sekitar.
Digigit buaya: akan datang situasi berbahaya.
Membunuh buaya: berhasil mengalahkan musuh anda yaitu energi negatif yang ada dalam diri - Elang
Elang yang terbang tinggi di angkasa: ada ambisi akan suatu rencana dan dengan keberanian anda bisa mendapatkannnya.
Melihat elang di kandang: anda dibatasi oleh teman dan lingkungan.
Diserang elang: akan ada bahaya atau terlibat dengan masalah orang lain. - Gajah
Mimpi ini merupakan pernyataan kalau anda cukup kuat menghadapi gejolak-gejolak dalam hidup.
Dalam mimpi wanita, gajah berarti simbol dari kekuaatan pria.
Tapi mimpi gajah juga dapat menjadi peringatan untuk tidak berbuat ceroboh.
Menaiki seekor gajah: nasib baik dalam pernikahan.
Melihat gajah di sirkus: orang-orang akan berpikir anda sebagai orang bodoh. - Ikan
Ketakutan akan kehilangan cinta. Tapi jika ikan itu hidup , ini menandakan rencana yang berhasil.
Memimpikan beraneka ragam ikan dalam air yang jernih: anda akan mendapatkan keberuntungan di lotere.
Menangkap ikan: kesuksesan dalam usaha yang baru saja dijalankan.
Wanita hamil yang bermimpi makan ikan berarti akan melahirkan dengan mudah.
Pria bermimpi makan ikan: ia akan beruntungan dengan wanita.
Melihat atau menangkap ikan kecil: berada dalam kesedihan dan kekecewaan.
Memimpikan ikan beku: seseorang sedang mengambil keuntungan dari anda.
Bermimpi dimakan ikan: merasa tidak berguna, sedang berada dalam konflik emosi yang dalam. - Kelelawar
Binatang ini simbol dari kepribadian anda yang tidak terlihat. Jika dilakukan eksplorasi lebih dalam lagi anda akan menemukannya jauh di dallam hati.
Memimpikan seekor kelelawar berarti jangan mempermainkan orang lain.
Melihat beberapa kelelawar dalam kelompok: kekhawatiran akan hutang yang dimiliki , tapi bisnis lambat laun akan membaik. - Kelinci
Melihat kelinci putih: pengalaman yang menarik.
Melihat kelinci hitam: berita kematian.
Menangkap kelinci: bertemu orang yang lebih muda.
Melihat kelinci dibunuh: anda memiliki ide kreatif yang disukai banyak orang tapi seiring dengan perjalanannya anda tidak merasa bahagia. - Kucing
Simbol dari sifat erotis wanita dan juga keinginan untuk mandiri.
Melihat kucing putih: merasakan ketertarikan yang sangat kepada seseorang.
Melihat kucing dengan dua warna: perasaan bernafsu.
Kucing hitam: tanda bahaya.
Melihat beberapa ekor kucing: berhati-hatilah, kekasih anda tidak dapat dipercaya.
Kucing liar: akan ada pertengkaran dengan tetangga.
Didalam mimpi pria, kucing menjadi simbol kehidupan percintaannya dimasa depan. Ia akan memiliki hubungan dekat dengan seorang wanita. - Kuda
Kuda merupakan simbol dari seks dan kekuatan yang besar. Semakin liar kuda dalam mimpi anda, berarti semakin kuat energi tersebut ada dalam tubuh.
Bermimpi kalau sedang naik kuda: anda memegang kendali dalam sebuah pekerjaan yang akan membawa kesuksesan.
Jatuh dari kuda: lepaskan saja rencana atau proyek yang sedang dikerjakan karena kemungkinan besar akan gagal.
Kuda yang tidak terkendal: anda akan mendapatkan banyak masalah besar tapi dibalik semua itu akan datang ganjaran berupa kesuksesan panjang.
Bermimpi kuda putih berarti: menguatkan arti yang postif.
Sedangkan memimpikan kuda hitam justru menjadi simbol penguatan arti mimpi buruk. - Kupu-kupu
Walaupun cantik, kupu-kupu dalam mimpi ternyata membawa arti yang kurang baik, misalnya saja hubungan percintaan yang tidak konsisten serta kekecewaan.
Bermimpi menangkap seekor kupu-kupu kesenangan yang anda rasakan hanya untuk sesaat.
Melihat kupu-kupu: akan ada pasangan yang tidak setia atau teman yang menyebalkan. - Monyet
Memimpikan monyet kemungkinan anda khawatir dengan kebiasaan buruk yang dimiliki.
Jika monyet tersebut bermain dengan anda: anda mungkin dikeliling oleh pikiran-pikiran yang dangkal dari orang-orang di sekitar.
Melihat beberapa monyet: musuh anda tidak ingin membuka kedoknya.
Jika monyet itu memanjat: kesempatan anda dalam cinta akan membaik. - Sapi
Bermimpi seekor atau beberapa sapi merupakan tanda keberuntungan.
Mimpi kandang sapi: segera sembuh dari sakit.
Dikejar-kejar sapi: karena perbuatan bodoh teman, anda akan mengalami sebuah kesulitan. - Singa
Merupakan simbol kemulian dan kehebatan. Ia memiliki deteminasi dan agresi pada orang lain.
Memimpikan seekor singa berarti anda memiliki ketakutan dengan karakter tersebut dan ini juga menjadi pertanda untuk mengontrol emosi dengan lebih baik.
Melihat seekor singa dalam mimpi berarti beberapa teman yang dimiliki kadang terlihat menakutkan
Diserang seekor singa: peringatan akan datangnya suatu bahaya.
- Anjing:
- BINTANG
Melihat bintang di langit akan menerima berita baik.
Melihat sebuah bintang di dekat anda: dengarkan suara hati anda sebagi petunjuk.
Langit dipenuhi bintang: menjanjikan nasib baik jika harapan anda tidak terlalu tinggi.
Melihat bintang jatuh: harapan-harapan anda akan terwujud.
Bintang yang bersembunyi di balik awan: kemungkinan kecelakaan. - BOTOL
Melihat beberapa botol yang terisi penuh bermakna kesenangan atau undangan.
Botol yang kosong berarti peristiwa yang tidak menyenangkan.
Botol yang pecah atau retak: berarti berita buruk.
Botol yang berisi anggur merah: pertanda baik untuk kekayaan. - BUAH
Bermimpi tentang buah bisa berarti tanda rencana baru yang akan dibuat ataupun impian untuk hubungan yang romantis.
Memakan buah dalam mimpi: harapan untuk mendapatkan cinta yang sejati akan segera terpenuhi.
Memakan buah yang manis: proyek yang anda lakukan akan berjalan lancar.
Memakan buah yang asam: ada beberapa masalah yang harus dihadapi.
Buah busuk: kehidupan percintaan yang tidak menyenangkan.
Melihat banyak buah yang berbeda jenis: sebuah argumen akan memuaskan anda.
Melihat buah-buahan yang dijual di toko: ada sebuah transaksi bisnis yang berharga sedang anda jalankan.
Menjual atau menawarkan buah: anda harus berusaha keras untuk mendapat yang diinginkan.
Mengambil buah: selalu mengindikasikan hubungan yang baik.
Mengambil buah dari tanah: sebuah pengorbanan yang kecil akan mendatangkan hasil yang besar.
Memegang keranjang buah: ketakutan teman atau pasangna akan menolak anda. - BUKIT
Bermimpi mendaki bukit artinya anda akan mendapatkan kedudukan terhormat.
Bermimpi berdiri di atas bukit artinya anda akan dapat menyelesaikan masalah yang sangat besar atau anda dapat menjinakkan seseorang yang sulit dinasihati.
Bermimpi memiliki bukit berarti anda memiliki keluhuran dan keberuntungan. - BUKU
Buku ataupun judul buku adalah metafor dari peritstiwa yang terjadi dalam diri.
Memimpikan sebuah judul buku mungkin merupakan gambaran dari apa yang anda inginkan. Jika demikian maka analisalah judul buku tersebut.
Duduk di antara tumpukan buku-buku: ketakutan akan hidup yang dikelilingi oleh stres.
Membeli buku: sebuah berita yang menarik akan menyenangkan anda dan orang lain.
Menulis buku: merasa tidak puas dengan kehidupan yang telah dijalani dan ingin "menulis ulang semua itu". - BUNGA
Memimpikan bunga memberikan hal yang positif bagi diri anda. Ini juga bisa berarti sesuatu yang pribadi dalam kehidupan.
Semakin cantik bunga dalam mimpi maka semakin kaya emosi yang dimiliki dan juga kekuatan cintanya.
Mengambil setangkai bunga berarti pengalaman yang menyenangkan dan sukses materi.
Melihat rangkaian bunga segar: nasib baik dalam percintaan dan pertemanan.
Menghiasi diri dengan bunga: semakin dalam hubungan percintaan dengan orang yang anda sayangi.
Dalam mimpi wanita bunga merupakan simbol pengharapan yang besar dalam masalah cinta.
Jika ia mengambil bunga, ini berarti ia berharap impian rahasianya akan terwujud. - BULAN
Bulan merupakan simbol sifat yang feminin, perubahan dan pertumbuhan, serta perjalanan waktu.
Dalam mimpi para pria, bulan selalu diartikan sebagai bokong perempuan.
Bulan melambangkan perasan si pemimpi, percintaan yang romantis, harapan, dan perasaan yang berubah-ubah.
Bulan yang baru muncul: hubungan pribadi sedang berjalan lancar dan baik-baik saja.
Bulan yang pucat: lebih baik menunggu karena saat ini apapun yang dilakukan akan mengalami kegagalan.
Bulan purnama: cinta anda untuk seseorang yang spesial semakin besar dan pengalaman yang mengasyikkan akan menunggu di depan .
Bulan sabit: hal-hal yang baik sulit muncul dalam kehidupan saat ini.
Melihat bayangan bulan di air tenang: anda akan melalui perjalanan yang sukses atau akan menerima oleh-oleh dari seseorang yang baru saja bepergian.
Melihat bayangan bulan di air yang beriak: akan ada ketidakberuntungan, masalah, nasib buruk yang disebabkan oleh perjalanan yang dilakukan oleh orang lain.
Bulan baru: perasaan anda sedang bersembunyi. Ini sebuah peringatan agar jangan selalu berpikir logis dan rasional. - BUS
Terutama dalam mimpi seorang pria, bus menunjukkan ambisi dan determinasi terhadap pekerjaaannya.
Mengendarai bus: telah mendapat kepuasan.
Mengendarai bus yang berjalan di arah yang salah: terlalu terisolasi.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 Response to "Arti mimpi: B (abjad)"
Posting Komentar